Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Renungan Kristen: Haus dan Lapar Akan Firman Tuhan (Mat. 5:6)

Matius 5:6 

"Berbahagialah orang yang lapar dan haus akan kebenaran, karena mereka akan dipuaskan"

Konteks ayat ini adalah di mana Tuhan sedang mengatakan kepada orang-orang Yahudi yang sedang merindukan seorang Mesias. Pada waktu itu orang-orang Yahudi sedang dijajah atau dikuasai oleh Kerajaan Romawi, sehingga hidup mereka mengalami kemiskinan, mengalami penganiayaan, mengalami kelaparan. Dalam hal ini Yesus mengatakan ucapan Bahagia kepada mereka.

Kata πεινῶντες verb participle present active nominative masculine plural dari πεινάω yang berarti: “Sangat lapar secara terus-menerus” a/ “memiliki keinginan yang sangat kuat untuk mencapai tujuan”. 

Kata διψῶντες verb participle present active nominative masculine plural from διψάω yang berarti: “Sangat haus secara terus-menerus” a/ “memiliki hasrat yang kuat untuk menyenangkan hati Tuhan”.

Haus dan lapar dalam hal ini berekenaan dengan haus dan lapar akan kebenaran. Kata “kebenaran” benar dalam arti hidup dalam ketaatan kepada hukum Allah sehingga menghasilkan hidup suci bebas dari penguasaan dosa. Kebenaran ini menunjuk pada Kristus (Yoh. 14:6). Yesus adalah kebenaran itu sendiri.

Kebenaran juga berarti keadilan, di mana seorang yang merindukan keadilan adalah seorang mengharapkan kebebasan, keselamatan, dan Kerajaan Allah hadir memerintah kehidupan mereka. Di sinilah seorang mengharapkan Janji Allah digenapi.

Keadilan ini berbeda dengan keadilan yang dipahami manusia, keadilan di sini berkenaan dengan kemurahan hati Allah yang menyelamatkan manusia, membebaskan dari belenggu, dosa, dan menyelamatkan manusia dari maut.

Oleh sebab itu, kita perlu memiliki hasrat dan keinginan yang kuat untuk mencari Yesus Sang Benar itu.

Mengapa kita harus haus dan lapar akan kebenaran??

1. Supaya kita diberkati (ay. 6)

Kata μακάριοι adjective normal nominative masculine plural no degree dari μακάριος dalam penggunaannya berarti: “suatu keadaan yang diberkati, beruntung, berbahagia, dan memiliki pengertian “sebuah kebebasan dari kekhawatiran”, selain itu memiliki makna yang berkaitan dengan menjadi bahagia, dengan implikasi menikmati keadaan yang menguntungkan.


2. Supaya kita dipuaskan (ay. 6)

Kata χορτασθήσονται. verb indicative future passive 3rd person plural from χορτάζω yang memiliki pengertian: “Sungguh-sungguh dipuaskan, secara literal dikenyangkan”. Gambarannya adalah seorang yang haus dan telah minum minuman yang paling lezat, akhirnya puas-betul-betul puas

ITB  John 4:14 tetapi barangsiapa minum air yang akan Kuberikan kepadanya, ia tidak akan haus untuk selama-lamanya. Sebaliknya air yang akan Kuberikan kepadanya, akan menjadi mata air di dalam dirinya, yang terus-menerus memancar sampai kepada hidup yang kekal."

ITB  John 7:38 Barangsiapa percaya kepada-Ku, seperti yang dikatakan oleh Kitab Suci: Dari dalam hatinya akan mengalir aliran-aliran air hidup."

Penggunaan kata “hidup” di dalam PB ada 6:

  • Zoe                  : hidup dengan kualitas yang tinggi, hidup kekal, bukan hidup fana.
  • Bios                 : Hidup biologis yang berhubungan dengan makan minum dan yang merupakan aspek kebutuhan biologis.
  • Psuche             : Hidup yang berkaitan dengan nyawa seseorang.
  • Anastrophe      : Berkaitan dengan cara hidup a/ cara menjalani hidup.
  • Biosis               : Berkaitan dengan cara hidup a/ cara menjalani hidup.
  • Agoge              : Berkaitan dengan cara hidup a/ cara menjalani hidup.

Selain itu, sama seperti juga seorang yang lapar dan makan makanan yang sangat lezat akhirnya dikenyangkan dan benar-benar puas.

Yoh. 6:35 “Akulah Roti hidup, barangsiapa dating kepadaKu, ia tidak akan lapar lagi, dan barangsiapa percaya kepada-Ku, ia tidak akan haus lagi.”

Mungkin orang tuamu tidak bisa memuaskan hidupmu, kekecewaan justru yang melanda hidupmu. Munngkin temanmu tidak bisa memuaskan hidupmu, tetapi pengkhianatan yang justru terjadi. Ingat baik-baik bahwa hanya Yesus yang sanggup memuaskan hidupmu. Jadi rindukanlah dia dengan sungguh-sungguh, dia akan memberkatimu dan memuaskan dahaga hidupmu, dia akan memuasakn kekeringan hidupmu.

Posting Komentar untuk "Renungan Kristen: Haus dan Lapar Akan Firman Tuhan (Mat. 5:6)"